Cara Mengilangkan Pesan i'm on SMS pada YM

16 Februari 2009

Mungkin banyak dari kita pengguna setia Yahoo Messenger (YM) yang sudah menyetting status ID YM-nya menjadi ‘I’m on SMS’ dengan tujuan agar tetap dapat terkirim pesan Instant Message dari teman atau kerabat via SMS. Ada kalanya kita ingin berhenti dari layanan tersebut baik sementara maupun selamanya , namun tidak tahu caranya. Saya coba membagi pengetahuan saya kepada Anda, berikut langkah-langkahnya.

Apabila Anda ingin berhenti sementara waktu, agar tidak muncul status ‘I’m on SMS’ setelah sign out dari YM:

  • Klik ‘Messenger’ pada menu jendela YM, kemudian klik ‘Preference’ (atau langsung dengan shortcut CTRL + SHIFT + P)

  • Klik tab ‘General’

  • Hilangkan tanda ceklis pada ‘Always sign in to my mobile device when I exit messenger’


Sekarang coba Anda sign out dari YM. Untuk melihat hasilnya Anda butuh ID YM lain atau lihat komputer teman Anda yang sedang online di sebelah. Kalau status YM ID Anda offline atau tidak muncul ‘I’m on SMS’ berarti Anda sudah berhasil.


Apabila Anda ingin berhenti/unregister dari Mobile Device YM selamanya:



  • Klik ‘Messenger’ pada menu jendela YM, kemudian klik ‘Preference’ (atau langsung dengan shortcut CTRL + SHIFT + P)

  • Klik tab ‘General’

  • Kemudian klik tombol “Edit mobile device”, nanti akan muncul jendela situs yahoo

  • Pada bagian bawah tulisan ‘the Other Mobile Devices section’ ada icon/gambar tempat sampah, klik icon tersebut kemudian klik ‘Delete Device’


Atau buka link berikut: http://sites.mobile.yahoo.com/wireless/mymobile, lalu masukan ID yahoo dan password Anda apabila belum login. Langkah berikutnya sama dengan poin-poin di atas.


Saya sudah mencobanya dan ternyata berhasil keluar dari Mobile Device YM.


Demikian semoga bermanfaat.
Share

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2009 - 2016 Andy Cyber
Distributed By My Blogger Themes | Design By Herdiansyah Hamzah